ARTIKEL / Garden / INSPIRASI TAMAN DI DALAM RUMAH YANG BIKIN SEJUK DAN ADEM, SIMAK YUK!
4K lihat

INSPIRASI TAMAN DI DALAM RUMAH YANG BIKIN SEJUK DAN ADEM, SIMAK YUK!

featured-image

Salah satu cara membuat rumah lebih asri dan cantik adalah mengubah lahan kosong menjadi taman. Baik di dalam maupun luar ruangan, simak inspirasi taman rumah di sini.

1. Vertical Garden yang Smart

Onekindesign.com

Cukup dengan sepetak dinding dan tanaman hidroponik yang ditata sedemikian rupa, kamu bisa punya taman dalam rumah instan yang membuat suasana semakin segar setiap saat. Ide vertical garden atau taman vertikal ini memang merupakan solusi hemat ruangan untuk kalian yang ingin punya sepetak pemandangan hijau  tanpa harus banyak mengorbankan banyak ruang di dalam rumah.

Alhasil, kamu masih bisa punya banyak ruang untuk dimanfaatkan sebagai dekor pelengkap lain di dalam rumah. Misalnya menaruh poster atau hiasan dindingdengan kesan hijau sebagai pemanis.

Vertical garden juga bisa menjadi pilihan taman yang menarik, lho. Anda bisa menanam berbagai jenis tanaman hias seperti anggrek, kaktus, lili paris, sirih gading, dan jenis-jenis lain. Vertical garden memungkinkan Anda untuk bisa memiliki banyak tanaman dengan tempat seminimal mungkin.

2. Taman Rumah Modern

www.dhoumm.co

Apabila Anda menginginkan taman minimalis yang fungsinya hanya untuk menyejukkan, bukan untuk menanam banyak tanaman, taman dalam rumah yang satu ini bisa jadi pilihan Anda. Cukup berikan satu pohon dan sertakan rumput hijau di bawahnya. Taman dalam rumah pun bisa Anda nikmati dan sekaligus bisa dijadikan ruang bersantai, baca buku, atau sekedar ngobrol dengan keluarga dan sahabat anda.

3. Taman Dalam Rumah di Samping Tangga

archilovers.com

Pegangan tangga beralih menjadi taman dalam rumah? Mengapa tidak! Lagi-lagi sebuah solusi aman dalam rumah yang tidak kamu duga sebelumnya, taman dalam rumah ini menggunakan rongga yang berukuran sedang dan disulap menjadi pot bunga indah serba hijau. Didukung dengan desain interior yang minimalis, taman dalam rumah ini semakin mempercantik kondisi seluruh rumah dengan tema netral yang adem.

Perhatikan juga peletakkan pot kecil di tengah-tengah rak dinding untuk sentuhan hijau yang saling mendukung. Pastinya, taman dalam rumah ini juga tidak butuh banyak perawatan loh. Kamu tinggal merawat sesekali sambil berlalu lalang pas menaiki tangga menuju lantai dua. Praktis bukan?

4. Taman Rumah bergaya Vintage

http://somosimago.co/

Desain taman gaya tradisional kemungkinan besar akan menjadi tren di tahun 2020. Material yang digunakan untuk taman dengan gaya vintage umumnya akan menggunakan papan flooring dengan bahan kayu yang keras untuk teras yang digabungkan dengan areal taman. Selain kayu, material yang bisa dipertimbangkan untuk digunakan di antaranya besi, baja melengkung dan kayu perak yang memang memiliki kesan yang timeless.

5. Taman Rumah dengan Lanskap bebatuan

www.blazzinghouse.com

Seperti namanya, dominasi material yang digunakan adalah batu alam seperti granit, basal, kapur hingga koral. Fitur air juga menambah poin yang menarik dalam desain taman ini, di mana penghuni dapat menikmati nuansa taman dengan gemericik air di sekitarnya. Taman dengan lanskap bebatuan tidak membutuhkan banyak tanaman, rerumputan dan tanaman hijau saja dapat menonjolkan kesan asri.

6.Taman Rumah Living Wall

design-milk.com

Solusi lainnya untuk lahan terbatas adalah memanfaatkan dinding kosong sebagai taman. Sediakan kerangka penyangga dari kayu atau besi lalu isi dengan tanaman pot kecil. Pilih tanaman yang dapat merambat jadi ketika tumbuh, daun-daunnya akan mengisi rongga-rongga penyangga dan menciptakan taman dinding.

7. Taman Dalam rumah bergaya Oriental Jepang

Pinterest.com

Taman bergaya oriental ini juga merupakan favorit yang bisa diaplikasikan untuk taman dalam rumah yang berukuran kecil. Biasanya taman ini akan ditandai dengan dekorasi taman berbahan batu, sedikit hiasan pohon bambu dan kolam kecil yang bergaya natural. Hasilnya adalah sebuah taman kecil adem ala Jepang yang bisa kamu nikmati bersama anggota keluarga setiap saat.

Tambahan tanaman hijau lainnya juga bisa menambah semarak sekaligus menciptakan aliran udara yang segar di dalam rumah. Jangan lupa, tambahkan kursi lesehan ala Jepang di pinggir taman agar waktu bersantai jadi lebih nyaman.

Diatas merupakan 7 inspirasi Taman di dalam rumah, Selamat mencoba dan semoga bermanfaat :)

invisible hit counter