ARTIKEL / Bedroom / Bikin Kamar Tidur Jadi Lebih Cantik dan Bebas Nyamuk, Berbagai Desain Tempat Tidur dengan Kelambu yang Bisa Jadi Inspirasimu!
14K lihat

Bikin Kamar Tidur Jadi Lebih Cantik dan Bebas Nyamuk, Berbagai Desain Tempat Tidur dengan Kelambu yang Bisa Jadi Inspirasimu!

featured-image

Penggunaan kanopi atau kelambu di area kasur tempat tidur, tentunya menjadi hal yang sudah umum dirancang. Penggunaan kanopi sendiri menjadi salah satu cara agar nyamuk tidak masuk atau mengganggu saat Anda sedang tidur di dalamnya. Tentu saja rancangan kanopi ini pun bisa bermacam-macam. Selain menghalau nyamuk masuk, kanopi pun juga akan memberikan tampilan unik dan cantik pada kamar tidur. Jika Anda ingin mendesain kanopi di dalam kamar, beberapa desain kanopi berikut ini bisa menjadi inspirasi kamar Anda.

 

sumber foto

Lampu Mini Suasana Romantis

Kamar tidur yang didominasi dengan warna putih satu ini tentu saja memiliki karisma tersendiri. Kamar tampak serasa luas dan bersih. Kanopi terpasang dengan kain putih bermotif yang dipasang pada kerangka kayunya. Terpasang dari atas hingga bawah memberikan kesan cantik di dalam kamar. Pada bagian langit-langit tempat tidurnya terdapat lampu kerlap-kerlip yang membuat suasana kamar jadi lebih romantis.

 

sumber foto

Kanopi Kuning-Putih

Kanopi berwarna cerah untuk sofabed satu ini memberikan kesan ceria di dalam ruang. Perpaduan warna kuning dan putih tampil serasi dan tidak saling bertabrakan. Ditambahkan pula berbagai warna pastel lainnya seperti biru muda menampilkan warna-warni tersendiri di dalam kamar. Rileks dan juga nyaman di mata.

 

sumber foto

Ala Tenda Kemah

Kamar tidur anak akan terasa lebih menyenangkan dengan desain satu ini. Kanopi yang terasa seperti sebuah tenda ini dilengkapi dengan berbagai macam furniture unik ala berkemah. Tidak terhenti dengan tempat tidurnya saja, namun juga dindingnya pun digambar dengan pemandangan alam, pepohonan di hutan, dan langit yang memberikan ruang yang unik. Anak pun pastinya akan tidur dengan nyenyak di dalam kamar ini.

 

sumber foto

Gaya Eksotis dan Royal

Bosan dengan warna-warna netral atau umum lainnya, warna ungu eksotis ini bisa memberikan suasana baru dalam ruang. Warnanya yang tampak mewah dan menonjol diantara warna dinding krem tampak elegan di dalam kamar. Kerangka kayunya pun memberikan kesan alami dan tradisional di kamar tidurnya. Sofa dan spreinya juga disesuaikan dengan warnanya. 

 

sumber foto

Perpaduan Tirai Lipat dengan Tirai Geser

Jika biasanya penggunaan tirai kanopi menggunakan kain yang digeser, ada pula tirai yang lipat menjadi hal yang menarik. Ketika ingin suasana yang lebih terang, tirai dapat dilipat ke atas dan ditali sehingga tampak rapi. Namun membuat dua macam jenis tirai tentu saja tidak ada ruginya apalagi dengan nuansa kamar yang tenang satu ini. Pada kedua sisi lainnya, tirai kelambu pada tempat tidur didesain transparan dan dapat dibuka-tutup dengan cara digeser.

 

sumber foto

Kain Bermotif

Sebuah motif atau pola tertentu pada kain bisa menjadikan kamar tidur lebih menarik. Tentu saja keseimbangan antara desainnya yang polos dengan sebuah pola tampil selaras dan tidak bertabrakan. Kanopi yang didesain cukup tinggi memberikan kesan ruang luas. Belum lagi pola dan warna kain kanopi yang berbeda di setiap sisinya.

 

sumber foto

White-Cream Room

Suasana ruang serba putih-krem ini tentu saja memberikan ketenangan bagi penghuninya. Belum lagi adanya ventilasi dan jendela menambahkan kesejukan kamar tidur ini. Dengan tirai kelambu transparan, rangka kanopinya tampak menonjol dan unik. Tentu saja berbeda dengan kerangka seperti biasanya. Warna putih transparan itu pun menjadikan area tempat tidur tidak terasa terbatas dan tetap memberikan pemandangan keluar bangunan ketika tidur. Sinar matahari pun akan terasa hangat membangunkanmu di pagi hari.

 

sumber foto

Tema Klasik

Kamar tidur bergaya klasik tentu masih menjadi salah satu style yang umum digunakan. Style tersebut dapat dirancang dengan memasukkan berbagai elemen seperti lampu gantung kristal, papan bedhover yang megah, dan juga tirai kanopi kasur transparan yang dapat dibentuk pola seperti pada gambar di atas. Seperti tempat tidur ala putri kerajaan ya!

photo
invisible hit counter