ARTIKEL / Building / Bosan Punya Halaman Rumah Yang Biasa-Biasa Saja? Ubah Jadi Tempat Olahraga Yuk!
912 lihat

Bosan Punya Halaman Rumah Yang Biasa-Biasa Saja? Ubah Jadi Tempat Olahraga Yuk!

featured-image

Memiliki halaman rumah yang cukup luas merupakan impian bagi beberapa orang. Namun terkadang merasa bosan karena tidak ada kegiatan apapun yang dapat dilakukan di halaman rumah. Mengubah halaman rumah menjadi tempat untuk berolahraga salah satunya. Anda dapat mengubah halaman rumah menjadi lapangan basket atau lapangan bulutangkis misalnya.

Nah, kami ada saran nih untuk Anda yang ingin merealisasikan tips ini. Berikut kami berikan saran olahraga beserta desain lapangannya agar halaman rumah Anda tidak membosankan lagi.

 

1. Lapangan Basket Mini

id.pinterest.com

Anda memiliki hobi bermain basket? Namun ukuran halaman rumah Anda tidak terlalu besar? Tenang, Anda tetap dapat menciptakan lapangan basket berukuran kecil di halaman rumah Anda. Anda dapat mengukurnya terlebih dahulu agar dapat menyesuaikan ukuran lapangan yang Anda inginkan dengan ukuran halaman rumah Anda.

 

2. Lapangan Golf Mini

urbancrazy.com

Jika Anda memiliki hobi bermain golf ditambah memiliki halaman rumah yang cukup luas, saran satu ini sangat cocok untuk Anda. Anda dapat membuat desainnya terlebih dahulu sebelum merealisasikannya.

 

3. Arena Bowling Mini

id.pinterest.com

Jika anda senang bermain bowling, Anda dapat membuat lintasan bowling sendiri dari dek kayu jika tidak ingin terlalu mengeluarkan budget yang banyak.

 

4. Lapangan Badminton

id.pinterest.com

Siapa yang tidak menyukai bulutangkis? Pasti banyak dari kalian menyukai bulutangkis. Bulutangkis sendiri bisa dimainkan tanpa harus menggunakan pembatas di tengah lapangan. Namun jika Anda ingin menggunakan pembatas, Anda dapat membeli jaring khusus bulutangkis dan menggunakan tiang seadanya untuk membuat menaruh jaring pembatasnya.

 

5. Lapangan Voli

volleyballusa.com

Bagi Anda yang memiliki halaman rumah yang cukup luas, membuat lapangan voli juga tidak ada salahnya. Anda dapat menggunakan peralatan yang dapat dilepas pasang untuk garis pembatas dan jaring pembatas yang ada di tengah lapangan. Jangan lupa untuk selalu berhati-hati saat bermain voli agar tidak merusak properti yang ada di rumah.

 

6. Lapangan Tenis

instagram.com

Tenis lapangan merupakan olahraga yang juga cocok dimainkan di halaman rumah. Anda dapat membuat garis pembatas dengan mengecatnya atau menggunakan tali. Jika Anda takut bolanya terlempar jauh, Anda dapat menanam tanaman tinggi yang biasanya dapat dibentuk seperti boxwood. 

invisible hit counter