ARTICLE / Home Decor / Untuk Kamu yang Merayakan Natal, Begini Cara Mendekorasi Pohon Natal di Rumah!
20K views

Untuk Kamu yang Merayakan Natal, Begini Cara Mendekorasi Pohon Natal di Rumah!

featured-image

Menjelang hari natal, mendekor rumah dengan pohon natal menjadi suatu ciri khas yang tentunya menghidupkan suasana rumah. Pohon natal biasa diletakkan di area ruang keluarga sehingga menjadi penghias ketika kumpul bersama keluarga. Dari generasi ke generasi menghias pohon natal sudah menjadi tradisi turun temurun. Tentunya dekorasi pohon natal sudah dimulai dari awal musim dengan mempersiapkan segala hal. Baik dari pohon hingga ornamennya pun diperlukan untuk mendekorasi dengan baik. Berikut tahapan mudah untuk mendekor pohon natal.

1. Mempersiapkan Pohon

leyland cypress

Pohon merupakan aksesoris utama dalam mendekor. Tidak hanya sekedar pohon, ukuran serta jenis pohonnya pun akan mempengaruhi ornamen hingga elemen yang dibutuhkan. Hal ini dikarenakan memilih gantungan perlu disesuaikan dengan warna yang sesuai dengan pohonnya. Baik itu pohon dengan daun yang lebat ataupun pohon dengan daun dan ranting yang jarang. Tinggi dan pendeknya juga akan berpengaruh. Jika dirimu ingin pohon yang awet, menggunakan pohon natal buatan pun juga bisa menjadi pilihan agar dapat digunakan pada tahun-tahun selanjutnya.

2. Lampu Gantung

Setelah memilih pohon yang akan digunakan untuk natal dan meletakkannya di dalam ruang keluarga, memilih lampu merupakan langkah awal untuk menderkor. Terdapat berbagai macam tipe lampu gantung yang bisa digunakan dalam mendekor. Pilihlah kabel lampu yang memiliki warna serupa dengan pohon sehingga kabel akan tersembunyikan. Dalam menggantungkan lampu dapat dimulai dari bawah pohon. Letakkan lampu dikeseluruhan ranting utama ke seluruh pohon. Berikut beberapa jenis lampu yang bisa kamu gunakan untuk menghias pohon natal.

  • Lampu pijar tradisional

lampu pijar

Lampu pijar menjadi pilihan yang mudah karena ada dalam berbagai ukuran dan warna. Lampu ini sendiri merupakan pilihan populer sebagai lampu pohon. Tidak hanya menerangi pohon, lampu ini juga akan memberikan kehangatan pada pohon sungguhan sehingga akan menghadirkan suasana pinus dalam ruangan.

  • Lampu LED

LED

LED menjadi lampu yang cukup unik untuk pohon natal. Lampu dengan berbagai warna ini tentunya tidak menghasilkan panas. Harganya yang lebih mahal dari lampu biasa ini tentunya juga dikarenakan karena ketahanannya pada api sehingga aman untuk dekorasi.

  • Lampu globe

lampu globe

Lampu bundar ini memiliki berbagai ukuran. Tampak seperti bola, lampu ini menghasilkan nyala yang lebih lembut dibandingkan lampu mini lainnya.

  • Lampu gelembung

lampu gelembung

Lampu yang cukup unik ini memiliki gaya khas retro dan berdiri tegak pada pohon natal. Lampu ini memiliki cairan di dalam tabungnya yang mengeluarkan gelembung yang tampak seperti lampu lava.

Berbagai mix-and-match juga dapat dilakukan untuk mendapatkan suasana pohon natal yang diinginkan. Padukan juga dengan keseluruhan ruangan sehingga nuansa natal akan lebih berkesan.

3. Tambahkan Garland sebagai dekorasi

christmas garland

Adanya elemen dekorasi garland atau untaian/rangkaian tanaman atau bunga menjadi salah satu ciri khas penghias pohon natal. Garland ini sendiri bisa diletakkan mengitari pohon natal ataupun dipasang terpisah di sekitar area pohon natal. Berbeda dari perletakkan lampu, untuk garland sendiri mulai diletakkan dari pucuk atas ke bawah. Berbagai dekorasi garland dari yang terlihat ramai hingga biasa saja akan tergantung pada nuansa dan jenis pohon natal yang digunakan.

4. Menggantung ornamen pohon natal

ornamen bersalju

Ornamen pada pohon natal digantungkan dikeseluruhan pohon. Padukan berbagai ukuran ornamen sehingga tidak terlihat monoton. Tentunya ornamen perlu memiliki bahan atau konsep yang seragam sehingga akan lebih cantik dekorasinya. Ornamen tidak hanya pada sekitaran atau sekeliling pohon namun juga di pucuk pohon natal yang menjadi focal point dari pohon natal.

5. Hiasan Pelengkap di Sekitar Pohon

kado di bawah pohon natal

Nah, untuk langkah terakhirnya dari mendekorasi pohon natal adalah dengan memberikan hiasan di sekitar pohon natal. Seperti halnya natal tidak lengkap dengan adanya kado dan hadiah. Meletakkan kado natal ataupun hanya bungkusan kosong sebagai hiasan akan mempercantik pohon natal di rumah. Tidak harus kado, hiasan juga dapat berupa patung ataupun miniatur lainnya yang membuat suasana ruangan lebih ramai.

photo
invisible hit counter