ARTICLE / Kitchen / Inspirasi Dominasi desain Dapur Vintage, Klasik dan Nyaman !
627 views

Inspirasi Dominasi desain Dapur Vintage, Klasik dan Nyaman !

featured-image

salon.ru

Dapur Klasik atau biasa dikenal Dapur Vintage, akhir-akhir ini tengah menjadi populer di Indonesia karena memberikan kesan yang hangat serta nyaman di rumah. Hal ini karena gaya Vintage biasanya didominasi dengan adanya perabotan kayu.

Desain Vintage ini juga dapat diklaim Hemat anggaran, yang dimana kamu tidak memerlukan unsur atau elemen perabotan yang terlalu mahal.

Perabootan yang digunakan juga mudah didapatkan. Misalnya kita dapat mencarinya di pasar barang bekas, pasar barang-barang antik atau bahkan di loak.

Meskipun dari barang-barang bekas, kamu dapat memodifikasi dan mengkreasi menjadi salah satu unsur dan elemen desain yang unik dan menarik.

Tertarik dengan dapur bergaya klasik tetapi nyaman?

Yuk, intip beberapa ragam inspirasi dapur Vintage yang dapat kamu tiru dan tentunya bikin kamu nyaman!

1. Desain dapur dominasi Cokelat kayu dan Putih

Desain dapur ini akan memberikan kesan yang menawan serta jadul, hal ini karena memadukan lantai kayu dengan dinding putih. 

Kamu juga dapat menambahkan beberapa dekorasi seperti tanaman hias dan lukisan yang akan membuat ruangan tampak lebih Unik dan tentunya bikin Nyaman.

essenziale-hd.commodernnesthomes.com

ceciliamoyerblog.com

2. Desain dapur dominasi Mid-Century

Desain dapur yang didominasi antara perpaduan gaya modern serta klasik dengan frame tahun 1950an. Desain ini juga merupakan salah satu trend yang banyak digemari pada tahun 2022. 

Salah satu contohnya yaitu anda dapat menggunakan atap kayu yang dipadukan dengan furniture senada agar memberikan kesan cozy.

architectureartdesigns.comcurbed.comairows.com

3. Desain dapur Minimalis dominasi Putih

Desain dapur ini akan terlihat Vintage jika menambahkan perabotan jadul seperti kompor kayu zaman dahulu, dekorasi batu bata di dinding, serta warna yang didominasi dengan warna Putih. 

Jika kamu ingin dapur ini juga tampak modern, maka kamu dapat menggunakan kompor atau kitchen modern dengan set putih.

blog.planreforma.comwayfair.comhomedepot.com

4. Desain dapur dominasi Feminim

Desain dapur ini memiliki kepribadian yang lembut, feminim serta akan terlihat klasik.

Kamu dapat menggunakan dekorasi dengan beberapa sentuhan agar terlihat feminim dan klasik. Contohnya seperti penggunaan warna yang lembut seperti warna hijau sage yang tidak terlalu ngejreng, warna pink, dan lainnya.

Kamu juga dapat menambahkan lampu gantung atau lukisan diatas ruangan agar memperkuat kesan klasik.

instagram.com

hometipsforwomen.comessenziale-hd.com

5. Desain dapur dominasi Gelap

Desain dapur vintage tidak selamanya didominasi oleh warna Putih, kamu dapat mengkreasikan dengan warna hitam. Yang dimana nantinya dapur akan terlihat Klasik serta maskulin.

Warna gelap juga tidak harus hitam, kamu dapat menggunakan warna gelap seperti cokelat atau hijau, yang nantinya akan memberikan kesan klasik atau lawas pada dapur.

sheknows.comarchitecturaldigest.comwattpad.com

6. Desain dapur dominasi Natural dengan batu bata

Desain dapur alami yaitu perpaduan antara klasik serta natural, biasanya desain ini menggunakan tembok dari batu bata.

Kamu dapat menggunakan batu bata asli atau hanya sekedar wallpaper dinding yang tidak akan membuat dinding terlalu kotor. Kamu juga dapat memadukan dengan bahan kayu yang digunakan pada atap dinding atau dapat digunakan sebagai tempat penyimpanan. 

oldhouseonline.comdecoist.comstylejuicer.com

invisible hit counter