ARTIKEL / Building / Maison Du Soleil: Hunian Mewah di LA yang Tampak Seperti Istana
7K lihat

Maison Du Soleil: Hunian Mewah di LA yang Tampak Seperti Istana

featured-image

Maison Du Soleil merupakan salah satu perumahan hunian yang spektakuler di Los Angeles. Berdiri elegant di Bukit Holmby, disebut sebagai sosok crown jewel dari lokasi yang dikenal dengan sebutan platinum triangle di LA.

Rumah hunian yang didesain tahun 1930-an oleh arsitek legendaris yaitu Paul Williams. Paul Williams sendiri terkenal sebagai arsitek yang berhasil membantu membentuk lanskap klasik Hollywood dengan mendesain rumah untuk Frank Sinatra, Lucille Ball, dan Danny Thomas yang merupakan artis kelas papan atas dengan rumah-rumah iconic 60 kamar. Rumah yang didesain pun digabungkan dengan gaya kontemporer dan gaya hidup modern.

Maison du Soleil, memiliki luasan tanah sebesar 30.000 kaki persegi dengan 17 kamar tidur, 22 kamar mandi dan berbagai ruang lainnya. Dengan ukuran yang cukup besar dan megah tersebut, rumah huni ini berhasil memberikan nuansa hangat dan memberikan kesan intim di setiap sudutnya. Bangunan yang sangat welcoming ini cocok untuk kehidupan keluarga bangsawan. Tidak lupa juga ruang-ruang entertain yang berada di sekitar rumah.

Dengan layout rumah yang terbuka, saling menyatu antara bagian luar dan dalam bangunan. Setiap ruangan memberikan gambaran luar dengan pemandangan yang menarik dan cantik. Rumah yang dihiasi dengan berbagai bentukan taman dari lima tema taman berbeda yaitu taman ala Perancis, Jepang, Inggris, Moroco dan tanaman obat.

Pada area terbuka yang luas di rumah ini, dibangun juga area olahraga terpisah dari bangunan utama dengan keunikan masing-masing pada ruangannya.

Seperti adanya lapangan tenis dengan pelingkup kaca sebagai pagar batas lapangan. Lalu rumah kaca yang difungsikan sebagai ruangan gym, serta rumah kaca lainnya untuk memproduksi tanaman organik.

Pekarangan lanskap rumah ini tertutupi oleh rerumputan yang menambahkan keasrian rumah. Kolam renang yang besar dan tidak memiliki batas pada pinggiran kolamnya juga sangat menarik. Adapun area khusus berendam ala Moroko yaitu dengan tradisional hamam yang dilengkapi dengan sauna, steam shower, dan spa.

Tampak seperti bangunan ala resor, rumah yang luas ini juga dapat menangkap keindahan pemandangan langit yang cantik di sore hari menjelang malam sambil bersantai di pinggiran kolam.

Pada kamar tidur utamanya, terdapat ruang dandan dengan tampilan penyimpanan closet seperti butik. Tidak lupa juga kamar mandi dalam yang menyerupai area spa. Ruangan lainnya dalam rumah juga memiliki elemen unik yang membuat ruangan jadi lebih atraktif. 

Dapur di rumah ini memiliki walk-in kulkas, pendingin dan kabin almari cina. Ruang teater juga ada di area hunian ini. Tentunya dengan ruangan yang luas dan bangku teater.

Pintu masuk ke dalam hunian ini pun sangat megah dan bersifat privat. Dari luar saja bentukannya sudah terlihat mewah. Penuh dengan penyambutan yang hangat, hunian ini tampak seperti istana bagi orang yang baru pertama kali melihatnya.

sumber: maison du soleil

photo
invisible hit counter