ARTICLE / Garden / Membuat Halaman Belakang Rumah Terllihat Lebih Luas
5K views

Membuat Halaman Belakang Rumah Terllihat Lebih Luas

featured-image

Sebagian besar pemilik rumah mengerti bahwa membeli properti seperti rumah sering kali disertai dengan sejumlah kompromi. Salah satunya, jika seseorang membeli rumah dengan halaman belakang yang sempit. Memiliki halaman rumah yang sempit bukan berarti tidak bisa untuk menata halaman rumah anda menjadi lebih nyaman. Dengan sedikit pemikiran dan perencanaan anda dapat menata halaman rumah anda menjadi lebih nyaman. Cara melakukan penataan halaman rumah tersebut dapat disesuaikan dengan keingingan pribadi anda. Ide-Ide dibawah ini dapat membantu anda dalam menata halaman rumah anda menjadi lebih fungsional dan estetis, sehingga anda dapat bersantai ataupun bercengkrama bersama keluarga anda dengan nyaman.

1. Fungsionalitas Halaman Belakang Rumah

https://freshome.com

Salah satu cara menata halaman belakang rumah anda adalah dengan memikirkan fungsinya dalam artian akan digunakan untuk apa halaman belakang rumah anda. Mulailah dengan cara memikirkan dekorasi eksterior yang akan anda gunakan untuk menata halaman belakang rumah anda. Misalnya anda lebih suka area dengan tempat duduk untuk bersantai, anda dapat fokus terhadap fungsi tersebut dan membeli barang-barang seperti sofa / tempat duduk, meja serta pot bunga untuk hiasan tambahan. Anda dapat tetap focus pada satu fungi ataupun memecah halaman anda menjadi beberapa area tergantung seberapa luas halaman belakang rumah anda.

2. Buatlah Jalan Setapak

https://freshome.com

Ketika orang pertama kali memasuki suatu ruangan, mereka akan cenderung melihat secara menyeluruh atau memindai area tersebut secara keseluruhan. Untuk menghindari mereka menyadari ruang halaman belakang anda yang sempit, anda dapat membuat jalan setapak kecil agar orang-orang yang memasuki halaman belakang rumah anda dapat terfokus pada jalan setapak tersebut. Jika anda membagi halaman rumah anda menjadi beberapa area pastikan anda menyertakan jalur untuk masing-masing area yang ada di halaman belakang rumah anda.

3. Salah Satu Bagian Halaman Harus Lebih Tinggi

https://freshome.com

Jika anda memiliki lebar halaman rumah yang terbatas atau tidak dapat lagi melebarkan halaman rumah anda. Anda dapat menggunakan salah satu ide atau trik ini. Buatlah salah satu bagian halaman rumah anda lebih tinggi dari bagian yang lain seperti dalam gambar. Jangan lupa juga untuk meletakan tanaman-tanaman hias dengan ketinggian yang berbeda disesuaikan dengan ruang yang anda miliki. Selain itu anda juga dapat menambahkan meja dan kursi di bagian yang lebih rendah untuk tempat bersantai atau melakukan aktivitas anda.

4. Mengatur Corak Warna Halaman Rumah Anda

https://freshome.com

Halaman belakang rumah dengan warna-warna alami memiliki lebih sedikit kesempatan untuk memunculkan minat visual daripada halaman belakang yang di cat atau memiliki warna-warna yang tegas. Menggunakan warna warna tegas seperti merah ataupun oranye dapat mengalihkan fokus mata ke warna tersebut dan sudut-sudut lain akan terlihat lebih lebar karena mata akan terfokus ke warna tersebut. Anda dapat memunculkan warna tersebut pada barang-barang yang akan letakan di halaman belakang rumah anda. Fokus untuk tetap menggunakan 2-3 warna saja dan rancang halaman rumah anda dengan skema warna yang sama.

5. Menjaga agar Tetap Sederhana

https://freshome.com

Beberapa orang mengatakan menjaga agar tetap sederhana adalah jalan terbaik. Ketika anda hanya memiliki sedikit ruang yang tersedia pada halaman belakang rumah anda, akan sangat mudah bagi mata manusia untuk melihat seberapa luas halaman tersebut. JIka tidak ditata dengan rapi, halaman rumah anda akan lebih mudah terlihat berantakan dan akan sangat melelahkan bagi mata kita. Tata lah halaman belakang rumah anda dengan meletakan dekorasi-dekorasi yang anda beli ditembok halaman belakang rumah anda ataupun di bagian sampuing halaman rumah anda. Jika anda juga ingin menanami halaman rumah anda dengan rumput, pastikan selalu menjaga rumput tersebut agar tetap segar. Jika anda memiliki anak yang cenderung suka meninggalkan mainan mereka di halaman rumah, prioritaskan untuk merapikan kembali mainan tersebut. Anda juga dapat menambahkan dekorasi-dekorasi sederhana pada halaman belakang rumah anda.

 

Sumber :

https://freshome.com/small-backyard-ideas/

photo
invisible hit counter