ARTIKEL / Decoration / 7 Ide Dekorasi Idul Fitri bikin suasana rumah makin Nyaman dan Hangat!!!
156 lihat

7 Ide Dekorasi Idul Fitri bikin suasana rumah makin Nyaman dan Hangat!!!

featured-image

vecteezy.com

Menyambut hari Lebaran merupakan suatu hal yang Istemewa, Spesial dan Membahagiakan terutama bagi Umat Muslim. Cara menyambutnya juga terdapat banyak cara, salah satunya yaitu mendekorasi rumah agar memberikan kesan yang hangat bagi keluarga atau tamu yang datang, selain itu juga dapat menonjolkan kesan Hari Raya Idul Fitri.

Biasanya untuk mendekorasi dengan Tema Hari Raya Idul Fitri H-(2-3 Hari) orang-orang telah menyiapkannya mulai dari mempersiapkan makanan kering serta makanan ringan yang dapat tahan lama, menyiapkan ampau untuk anak-anak, serta mendekorasi rumah.

Ada banyak sekali dekorasi Lebaran Idul Fitri yang dapat Anda coba, misalnya Ornamen yang digunakan dan hiasan pada dinding. Apakah anda sedang mencari Rekomendasi Dekorasi Rumah saat Hari Raya Idul Fitri?

Jika IYA, maka artikel ini sangat cocok untuk Anda! Yuk intip beberapa dekorasi Rumah untuk Hari Raya Idul Fitri. Selamat membaca!

1. Membersihkan seluruh Ruangan

Untuk membersihkan ruangan ini memang perlu dilakukan setiap hari tetapi untuk mendapatkan hasil yang maksimal. H-1 hari Anda juga membersihkan kembali ruangan-ruangan mulai dari membersihkan debu pada benda-benda, membersihkan setiap kamar, membersihkan ruang tamu, membersihkan kamar mandi, serta ruangan-ruangan yang ada dirumah.

designcafe.comdesigncafe.com designcafe.com 

2. Menata Ruang Tamu

Menata Ruang Tamu dengan cara mengganti sarung bantal, taplak meja, serta mempercantik Cat dinding jika diinginkan (opsional), menambahkan hiasan seperti tanaman hias dan lukisan atau foto agar memberikan kesan Asri, Nyaman, serta Hangat.

designcafe.com youtube.com i.pinimg.com

3. Cat Warna Dinding

Cat warna yang bagus pada saat Hari Raya Idul Fitri yaitu Warna Biru kalem. Warna biru ini dapat memberikan kesan ruangan yang Nyaman, Adem, serta kekeluargaan. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan warna Pastel dengan kesan yang hangat atau warna Putih yang melambangkan Kesucian dan Kebersihan.

etsy.com youtube.com behance.net

4. Hiasan Lampu Hias

Menghias ruangan atau luar ruangan menggunakan Lampu Hias yang akan dapat membuat ruangan atau luar ruangan tersebut terlihat Indah dan Hangat. Biasanya untuk lampu hias ini banyak yang menggunakan diluar pintu ruangan akan tetapi dapat juga dipasang diruang tamu agar nantinya ketika tamu yang datang pada malam hari merasa Hangat dan Nyaman serta kagum dengan adanya lampu hias yang berkelap-kelip.

orcajump.com bol.com 

5. Hiasan Bintang-Bintang pada Plafon 

Hiasan bintang-bintang atau bulan ini sangat menonjolkan kesan Hari Raya Idul Fitri yang dapat mempercantik ruangan, Kemudian ketika Momen Silaturahmi antar Keluarga atau Tamu dapat berjalan dengan Meriah dan Hangat.

aliexpress.com etsy.com donpedrobrooklyn.com

6. Hiasan Dinding Kaligrafi

Anda dapat menghias dinding Ruang Tamu dengan ukiran Kaligrafi berlafalkan Allah SWT atau Nabi Muhammad SAW. Hiasan dinding ini dapat bermanfaat memberikan kesan Ruang Tamu terasa Teduh dan Hangat.

etsy.com newgoodtoknow.blogspot.com 

7. Karpet Ruang Tamu Minimalis

Jika Anda memiliki ruang tamu yang minimalis, maka kurangi banyaknya perabotan. Misalnya Anda dapat mengganti Sofa atau tempat duduk dengan Menggelar Karpet, sehingga nantinya ketika ada keluarga atau tamu yang datang akan duduk dibawah bersama-sama.

Jangan salah! justru duduk dibawah bersama-sama dapat memunculkan kesan yang hangat, keakraban, serta kekeluargaan.

youtube.com clearhalo.com i.pinimg.com

Itulah beberapa Ide Dekorasi Idul Fitri yang Bikin Rumah semakin Nyaman dan Hangat. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat bagi Anda! Terima Kasih.

invisible hit counter