ARTIKEL / Sunroom / Mengenal Sunroom dan 7 Tips membangun Sunroom
303 lihat

Mengenal Sunroom dan 7 Tips membangun Sunroom

featured-image

Ingin mengenal sunroom? atau ingin membuat sunroom? simak artikel berikut!

Photo sunroom with a bright solarium style generative ai

sumber : freepik.com

Apa itu sunroom?

Saat ini sunroom menjadi salah satu ruangan yang dihadirkan pada rumah-rumah modern. Kerap kali, ruangan ini menjadi daya tarik utama di dalam sebuah hunian. Arti sunroom adalah ruang berjemur, tetapi bukan mengartikan menjadi ruangan untuk menjemur pakaian, ya! 

Sunroom merujuk pada ruang semi indoor dengan sinar matahari melimpah dan pemandangan lanskap dari luar rumah. Pemilik rumah bisa menghadirkan sunrooms di berbagai ruangan, seperti di depan, bagian samping, bahkan di area belakang rumah. 

Kesan semi indoor yang dihadirkan dari sunroom karena adanya atap transparan disertai dengan dinding pembatas yang dapat melindungi penghuni dari cuaca. Struktur ruangan ini dikelilingi oleh kaca dengan bukaan yang dapat dibuka atau ditutup tergantung pada pilihan penghuni. 

Jika diletakan di teras, sunroom biasanya dibiarkan setengah terbuka dengan dilengkapi jendela berukuran besar di sekitarnya. Lantaran terbuat dari material transparan, membuat cahaya alami dari sinar matahari bisa masuk. 

Ruangan ini bisa membuat rumah menjadi lebih terang, hangat, dan memberikan dampak positif secara psikologis. Sunrooms adalah solusi sempurna untuk menikmati pemandangan luar ruangan sambil merasakan kenyamanan di dalam.

 

Tips Membangun Sunroom

1. Perhatikan luas ruangan

12 Sunroom Ideas That Will Make You Want to Lounge Around ...sumber : realsimple.com

Biasanya, sunroom berfungsi sebagai tempat bersantai sambil menikmati cahaya matahari, jadi ruangannya pun tidak begitu luas.

Karena itu jika lingkungan memungkinkan, selanjutnya kamu harus memikirkan luas ruangan yang ideal.

 

2. Warna ruangan

40 Airy Sunrooms That Are Brimming With Natural Lightsumber : thespruce.com

Pada area sunroom, gunakanlah warna yang cerah dan juga ceria. Warna seperti putih dan kuning merupakan warna paling umum digunakan dalam ruangan, akan tetapi pemilihan warna pastel ataupun seperti orange, turqoise, dan warna cerah lainnya juga akan menghidupkan suasana di dalam ruang.

Jangan berikan warna yang gelap pada ruangan seperti hitam karena cahaya tidak akan terpantulkan di dalamnya.

 

3. Pertimbangkan kondisi iklim

World Traveler Sunroom | Sunroom designs, Tropical interior design, Sunroom  decoratingsumber : pinterest.com

Karena berfungsi sebagai ruang berjemur, berarti sunroom erat dengan yang namanya cahaya dan panas matahari.

Perhatikan kondisi iklim di lingkungan rumah kamu.

Jika hunian berada di kawasan dengan cuaca yang panas, maka sunroom jelas tidak cocok untuk dibangun di sana.

Sunroom lebih pas dibangun di hunian dataran tinggi yang iklimnya cenderung lebih dingin dan basah, misalnya rumah di Bandung atau Bogor.

 

4. Pencahayaan

31 Indoor Sunroom Ideas You Can Use Year-Roundsumber : mydomaine.com

Area sunroom pada pagi hari hingga sore tentunya akan dipenuhi oleh cahaya sehingga tidak perlu dikhawatirkan pencahayaannya. Namun, ketika hari mulai senja, ruangan akan membutuhkan pencahayaan buatan dari lampu yang terletak di langit-langit ataupun lantai. Perletakkan lampu akan mempengaruhi suasana di dalamnya.

Lampu gantung juga akan menambahkan nilai estetika di dalam sunroom. Pemilihan lampu tentunya juga akan tergantung pada bentukan pelingkup ruangan seperti plafon ataupun lantainya.

 

5. Perhatikan posisi sunroom

30 Sunroom Ideas - Beautiful Designs & Decorating Pictures - Designing Ideasumber : designingidea.com

Posisi sunroom juga penting untuk diperhatikan, pertimbangkan arah matahari supaya pencahayaan yang masuk lebih optimal.

Jika kamu ingin menikmati sunset, maka posisikan sunroom menghadap ke barat.

Namun jika ingin menikmati sunrisemaka timur adalah arah yang tepat.

 

6. Furniture didalam ruangan

10 Modern Sunroom Ideas to Spark Your Imaginationsumber : goasher.com

Furniture yang digunakan pada ruangan sunroom ini tentunya harus ditata dengan baik agar sirkulasi di dalamnya lebih nyaman. Furniture dengan material alam seperti rotan, atau anyaman bambu menjadi hal yang menarik di dalam ruangan. Sesuaikan furniture dengan gaya yang ingin kamu tampilkan di dalam ruangan. Pilihlah berbagai macam dudukan atau sandaran yang nyaman untuk bersantai. Hal ini dikarenakan sunroom sendiri menjadi salah satu ruang relaksasi di dalam rumah.

Pada ruangan sunroom, jika menggunakan material berbahan kain pastikan bahan tersebut tidak mudah pudar jika terkena sinar matahari. Ruangan ini akan selalu dipenuhi cahaya dan panas matahari maka dari itu kenali karakteristik furniture yang akan kamu pilih di dalam ruangan agar tahan lama dan tidak cepat rusak.

 

7. Pilih desain yang tepat

Sunroom Decorating Ideas | Modernizesumber : modernize.com

Tentunya pilih desain sunroom yang tepat agar nyaman.

Tidak hanya untuk memaksimalkan tampilannya, desain juga harus sesuai dengan konsep rumah, kondisi lingkungan, hingga budget pemiliknya.

 

TINGGALKAN KOMENTAR


invisible hit counter