ARTICLE / Building / Desain Rumah Hunian di Meksiko yang Tampak Biasa dari Luar Namun Sangat Mengesankan di Dalamnya!
11K views

Desain Rumah Hunian di Meksiko yang Tampak Biasa dari Luar Namun Sangat Mengesankan di Dalamnya!

featured-image

Rumah yang berlokasi di Merida, Mexico ini memiliki luas area 320 meter persegi. Dari depan, rumah hunian ini tampil minimalis dengan material kayu dan tanaman rambat yang unik. Tentu saja pagar dan fasad dari batang kayu tersebut selain sebagai estetika, juga menjadi sun-shading dari panas dan cahaya menyilaukan matahari dari barat.

tampak depan rumah hunian

taman area pintu masuk

Hunian dua lantai ini didesain tidak full bangunan namun terdapat ruang hijau pada bagian dalamnya. Ketika masuk ke dalam hunian melalui pintu rumahnya, pengunjung akan melihat taman mini dengan pintu bukaan ke dalam rumah yang cukup lebar. Tak lupa atap kaca dan tanaman rambat turut menghiasi area ini. Tampak pula jendela ruang tamu yang memberikan pemandangan hijau ketika tamu duduk di dalamnya.

ruang tamu rumah

Ruang tamu yang lebar ditata dengan baik melalui susunan sofa dan meja kopi yang unik. Sofa yang juga dilengkapi bantalan lebar bisa digunakan untuk tiduran atau sekedar bersandar. Ruangan ini juga memiliki keunikan pada bagian lantainya. Keramik berawarna abu-abu dipadukan dengan keramik bermotif ala Perancis yang berada di tengah ruangan. Tidak lupa pula lukisan yang cukup besar menghiasi dindingnya.

area ruang makan dan dapur

Lanjut ke ruangan selanjutnya di dalam rumah hunian, tampak ruang makan dengan area dapur di ruang sebelahnya. Ruang makan memiliki langit-langit yang cukup tinggi dikarenakan adanya void pada lantai duanya. Sama dengan ruang tamunya, area ruang makan memiliki desain ubin bermotif di tengah ruangannya. Lampu bundar menggantung jadi salah satu bagian unik di dalam ruangan. Terdapat pula tangga untuk mengakses ruang di atasnya.

denah lantai satu

Sedangkan pada dapur, motif yang terdapat pada lantai hunian tampak pada bagian dinding ruangannya. Di dapur ini pula terdapat pintu menuju ruang servis berupa ruang cuci dan juga jalan ke garasi rumahnya. Dengan furniture kabin kayu, dan meja dapur putih, perpaduan natural dan juga minimalis tampil serasi dalam ruang.

pintu dan jendela kaca menuju taman dalam hunian

Pada area ruang makan dan juga dapur, terdapat pintu dan jendela kaca yang lebar sehingga pemandangan taman pada tengah hunian dapat terlihat. Selain berbagai macam tanaman menghiasi tamann yang cukup lebar ini, juga terdapat kolam renang memanjang yang pas untuk refreshing.

taman dan kolam renang

Di area tengah ini terlihat dinding bebatuan dari galian kolam renang. Penggunaan kembali bebatuan tersebut menjadi dinding tentunya menjadikan biaya pembangunan rumah jadi lebih hemat. Adanya bebatuan ini juga memberikan identitas tersendiri pada rumah. Sedangkan pada dinding timur dan barat pada area terbuka ini, dindingnya dihiasi dengan ubin bermotif yang sama seperti pada interiornya.

teras terbuka di lantai satu

Terdapat pula teras terbuka dengan struktur atap baja sebagai penutupnya. Tempat yang teduh dan pas untuk berbincang dengan keluarga ataupun saudara sambil menikmati suasana asri tamannya. Di area ini, penghuni juga dapat mengadakan pesta barbekyu karena adanya meja masak dan juga lokasinya yang dekat dengan dapur. Lantai kayu menjadi salah satu material alam yang serasi di dalam area terbuka ini. Tak lupa pula adanya kursi anyaman sangat menambah kesan autentiknya.

kamar tidur utama

Salah satu keunikan rumah hunian ini adalah, kamar tidur utamanya terletak di bagian paling belakang bangunan rumah. Dengan posisi paling belakang, tentu saja kamar tidur akan terasa lebih privat, nyaman, dan juga tenang. Kamar yang besar ini memiliki langit-langit yang cukup tinggi sehingga membuat ruangan terasa sejuk.

kamar tidur utama

Dilengkapi dengan bedside table, sofa santai, dan juga area hias, kamar tidur yang tampil minimalis ini sangat memukau. Pada bagian lantainya pun terdapat ubin bermotif yang membuat kamar jadi terasa lebih berseni. Tak lupa pula dengan lukisan yang terpampang di dindingnya menjadi salah satu hal yang menonjol di dalam ruangan.

closet kamar tidur utama

Dinding pembatas kayu tropis diantara kamar tidur dengan kamar mandi dibuat lebih rendah sehingga terdapat bukaan besar diantaranya. Sebelum menuju toilet dan juga area shower, terdapat area lemari pakaian dan wastafel yang terbilang besar. Ruang dengan lantai bermotif ini juga menghadirkan suasana alam pada taman di dalamnya. Tentu saja hal ini membuat suasana mandi terasa lebih menyegarkan. Adapun pada area showernya tersedia di dalam ruangan dan juga di luar area tamannya tersebut.

denah lantai dua

Untuk lantai dua rumah huniannya terdesain cukup fungsional. Pada bangunan rumah utama terdapat dua ruangan tersedia. Setelah menaiki tangga dan melewati koridor terdapat dua pintu menuju masing-masing ruang yaitu ruang keluarga dengan kamar mandi yang terhubung ke teras terbukanya, sedangkan pintu satunya lagi menuju ke kamar tidur dengan teras menghadap taman tengah rumah.

atap hijau dan teras

Sedangkan area lantai dua pada bangunan kamar tidur utamanya dirancang menjadi sebuah teras dengan atap hijau. Adanya tanaman di bagian atap ini tentu saja membantu menurunkan suhu udara di dalam kamar tidur utamanya. Suasana sejuk di dalam kamar tidur tersebut pun tentunya akan membuat minimnya penggunaan pendingin ruangan sehingga menghemat energi listrik.

kolam renang dan taman

Rumah hunian ramah lingkungan ini tentu saja menjadi inspirasi menarik bagi Anda yang ingin mendesain sebuah rumah. Meski bangunan ini tampil tertutup karena seluruh dinding di setiap sisi, namun pada bagian dalamnya dapat menghadirkan taman terbuka yang sangat asri dan menyegarkan. Berbagai material yang digunakan seperti bebatuan alam serta ubin bergaya Perancis menjadi ciri khas tersendiri pada rumah huniannya. Tanaman dan pepohonan yang beragam juga hadir dari depan hingga belakang bangunan rumahnya.

sumber: archdaily

photo
invisible hit counter