ARTIKEL / Home Decor / Ide Desain Jendela Kamar Keren dan Bikin Betah. Simak!!
1K lihat

Ide Desain Jendela Kamar Keren dan Bikin Betah. Simak!!

featured-image

Ide Desain Jendela Kamar Keren dan Bikin Betah. Simak!!

Terdapat banyak model jendela yang bisa Anda pilih untuk dipasang saat membangun rumah. Namun, tidak semua cocok untuk dipasang di kamar. Jendela kamar memiliki kriteria tersendiri. Seperti privasi dan ukuran yang disesuaikan dengan ruangan.

Jendela merupakan bagian penting dalam kamar. Sirkulasi udara dan cahaya yang baik ditentukan oleh pilihan model jendela yang tepat. Selain itu model jendela kamar mandi dan kamar anak juga perlu disesuaikan dengan kebutuhan dan desain rumah yang sesuai.

Berikut ini adalah model desain jendela kamar yang bisa coba Anda terapkan:

1. Jendela Kamar Tingkap

rak kayu yang terletak di dekat gambar rendering 3d jendela - bedroom window potret stok, foto, & gambar bebas royalti interior kamar tidur airy dengan pemandangan indah - bedroom window potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Sumber: istockphoto.com

Jendela tingkap (casement window) merupakan model jendela yang paling populer digunakan di seluruh bagian rumah, termasuk kamar. Jendela jenis ini bisa membuka ke arah atas (top hung) atau ke samping (side hung). Ada jendela tingkap berpanel tunggal serta jendela tingkap berpanel ganda.

Rumah bergaya tradisional biasanya memiliki jendela tingkap berpanel ganda dengan daun jendela sepenuhnya terbuat dari kayu. Jendela model ini bisa dibuka selebar-lebarnya. Sementara itu, rumah-rumah modern lebih banyak menggunakan jendela tingkap kaca berbingkai aluminium atau kayu. Biasanya bukaannya terbatasi engsel.

Jendela tingkap memudahkan Anda mengontrol sirkulasi udara. Jendela tingkap berbahan kaca juga memberikan pemandangan yang tidak terhalang.

2. Jendela Kamar Single HungBuat kamar Anda semakin unik dan nyaman dengan model jendela single hung. (Foto: Kerri Rosenthal Interiors/The Spruce)

Sumber: rumah.com

Jendela single hung terdiri dari dua bagian, yakni atas dan bawah. Hanya jendela bagian bawah yang bisa digeser ke atas untuk membuka dan ke bawah untuk menutup, sedangkan bagian atas tidak bisa digerakkan. Jadi, saat jendela dibuka, jendela bagian bawah akan menutupi jendela bagian atas.

Namun, ada juga jendela single hung yang bagian bawahnya dibuka dengan cara tidak digeser, melainkan didorong ke arah bawah.

3. Jendela Kamar JungkitModel jendela jungkit umumnya bisa dibuka dengan digerakkan ke atas. (Foto: Luxwindows.com)

Sumber: rumah.com

Jendela jungkit (awning window) membuka ke atas seperti jendela tingkap. Tapi, jendela tingkap berbentuk vertikal (tinggi) sedangkan jendela jungkit berbentuk horizontal (lebar). Jika dibuka, jendela jungkit menjadi seperti kanopi (awning) yang melindungi dari hujan. Jadi, Anda bisa menghirup aroma hujan dari kamar tanpa takut air hujan akan masuk.

4. Jendela Kamar Geser

rendering 3d, desain kamar tidur bergaya nordik yang bersih dan rapi - bedroom slide window potret stok, foto, & gambar bebas royalti

kaca jendela bingkai interior rumah di dinding putih - bedroom window slide potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Sumber: istockphoto.com

Jika jendela single hung terdiri dari bagian atas dan bawah dan digeser secara vertikal, jendela geser (sliding window) memiliki bagian kanan dan kiri dan digeser secara horizontal. Jendela ini memungkinkan terjadinya sirkulasi udara yang baik karena bisa dibuka lebar. Namun, pastikan dinding kamar Anda cukup lebar untuk dipasangi dua panel jendela.

5. Jendela Kamar Minimalis

interior kamar tidur penthouse mewah - bedroom window minimalist potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Sumber: istockphoto.com

Pada kamar minimalis bentuk jendela umumnya simpel dengan menggunakan material yang terkesan ringan. Pada area jendela biasanya juga dapat dimanfaatkan sebagai area kerja. Untuk membuat jendela menarik, taruh tanaman kecil di sekitarnya untuk menambah kesam hijau.

6. Jendela Kamar dengan Aksen Kayujendela kayu kaca ganda - jendela kayu potret stok, foto, & gambar bebas royalti

Sumber: istockphoto.com

Jendela aksen kayu sangat beragam, umumnya aksen kayu berhubungan dengan gaya klasik atau konvensional. Jendela aksen kayu pada gambar di atas merupakan jendela aksen kayu dengan pengaruh gaya modern Jepang. Aksen kayu yang simpel membuat tampilan menjadi hangat.

 

Sekian, semoga artikel ini dapat membantu Anda. Terima kasih

photo
invisible hit counter