Ide dekorasi Ruang Tamu
Berikut tips dekorasi ruang tamu agar lebih nyaman dan betah!
sumber : architecturaldigest.com
Ruang tamu adalah ruangan yang biasanya terletak di bagian paling depan dari sebuah rumah. Memiliki ruang tamu minimalis berukuran terbatas tentu bukan masalah apabila kamu dapat menyiasati dan menatanya dengan tepat.
Banyak hal yang harus kamu cermati dan perhatikan dengan baik dalam mendekorasi ruang tamu agar tetap terlihat luas dan lapang.
Dengan penataan yang tepat, ruang tamu minimalis kamu akan memberi nuansa nyaman dan dapat membuat semua orang yang berada di dalamnya merasa betah.
1. Pasang jam dinding atau lukisan
sumber : veranda.com
Untuk menambah kesan lebih menarik di ruang tamu minimalis dan sederhana, jam dinding atau lukisan bisa menjadi salah satu pilihan. Ornamen ini akan membuat dekorasi ruang tamu lebih terlihat hidup.
2. Kombinasi dua warna
sumber : adhiaksapura.com
Untuk menciptakan dekorasi ruang tamu sederhana tapi menarik, kamu bisa mengaplikasikan cat dinding dua warna sekaligus. Cat ruang tamu dua warna ini tidak kalah menjadi primadona sekarang. Apalagi jika kamu menginginkan suasana rumah yang tidak monoton dan menyenangkan.
Perpaduan warna yang serasi akan menciptakan kesan nyaman pada ruangan, misalnya kamu bisa mengkombinasikan warna cerah dan gelap. Contohnya warna hijau tua yang cenderung gelap dan warna putih yang terang. Sehingga pemilihan warnanya akan memberikan kesan yang ideal. Furniturenya sendiri dapat disesuaikan dengan kebutuhan, bisa juga ditambahkan beberapa dekorasi dinding.
3. Manfaatkan fungsi dinding secara maksimal
sumber : ceklist.id
Walaupun kamu memiliki ruang tamu dengan ukuran yang terbatas, namun tentu kamu tetap dapat memaksimalkan penyimpanaan dengan memanfaatkan fungsi dinding secara vertikal dengan baik.
Gunakan beberapa rak, ambalan rak dan kotak display berpintu kaca untuk memajang berbagai koleksi buku dan majalah, pajangan, tanaman, serta tambahkan juga bingkai yang berisi gambar favorit kamu. Jangan lupa lengkapi dengan lampu atau pencahayaan yang tepat agar ruangan kamu terlihat cantik. Jadikan semua itu bagian dari keseluruhan dekorasi ruangan.
4. Pakai karpet agar ruangan semakin comfy
sumber : pintarmencocokan.blogspot.com
Guna menciptakan dekorasi ruang tamu sederhana tapi menarik plus nyaman, kamu bisa menambahkan karpet. Ruangan tamu satu ini tampak seperti ruang keluarga dan ruang tamu yang dijadikan satu ruangan. Penggunaan karpet seolah menjadi pembatas antar area tersebut, sekaligus memberikan kesan yang hangat.
Karpet juga bisa membantu menyerap suara, sehingga ruang tamu terasa lebih nyaman, menambah kehangatan ruangan, mengurangi kesan yang dingin dan juga akan menutupi lantai yang tidak rata atau berlubang, sehingga ruang tamu akan terlihat lebih rapi.
5. Pilih sofa yang tepat
sumber : cellini.co.id
Mendekorasi ruang tamu minimalis dan sederhana memang sedikit tricky. Salah satunya dalam menentukan pemilihan sofa untuk ruangan.
6. Gunakan cermin besar
sumber : pinhome.id
Meletakkan cermin besar di ruang tamu minimalis dan sederhana bisa memunculkan efek area ruangan lebih luas lho! Tinggal letakkan saja cermin di area sudut ruang yang sesuai.
Semoga bermanfaat!