ARTICLE / Building / RUMAH 2 LANTAI YANG UNIK DAN MENARIK, CEK INSPIRASINYA YUK!
9K views

RUMAH 2 LANTAI YANG UNIK DAN MENARIK, CEK INSPIRASINYA YUK!

featured-image

Sebelum membangun, desain dan maksimalkan area sempit di rumahmu dengan memakai denah rumah 2 lantai mungil ini! Harga tanah dan properti yang terus naik membuat banyak orang kesulitan mendapatkan lahan besar untuk hunian mereka. Namun jangan salah, justru banyak orang mulai meminati rumah mungil dan kecil. Selain karena harganya yang murah, perawatannya juga lebih mudah.

Umumnya, desain rumah 2 lantai yang mengusung desain minimalis ada yang berukuran kecil hingga sedang, yang akan menghemat biaya kamu dalam membangun sebuah rumah dengan memanfaatkan ruang vertikal.

1. Rumah Minimalis beratap Rata

loversiq.com

Desain yang satu ini mengusung konsep minimalis terbuka, dimana pada bagian depan rumahnya memanfaatkan dinding sebagai pintu dan jendela. Desain rumah 2 lantai ini tidak mengaplikasikan atap curam melainkan atap rata. Dari sisi aestetis, desain rumah 2 lantai minimalis tampak cantik meskipun berukuran kecil.

2. Rumah Elegan dengan Tema serba putih

Pinterest.com

Rumah yang satu ini berbentuk seperti kubus dengan atap datar. Dengan bentuk seperti ini, kamu bisa mendapatkan ruangan yang lebih luas sehingga bisa menyisakan tanah untuk pekarangan atau teras belakang rumah. Rumah ini sangat minimalis dan tidak memberikan aksen yang neko-neko pada bagian luar rumah. Hanya penambahan pot dengan beberapa tanaman hijau membuat kesan rumah ini sederhana dan minimalis. Tampilan elegan dan Klasik tercipta karena warna putih pada seluruh bagian rumah.

3. Elemen Kayu yang memukau mata

Pinterest.com

Rumah dengan elemen kayu pada hampir seluruh bangunannya ini memberikan kesan unik dan memukau mata yang melihatnya. Memang tekesan sangat simpel dan minimalis akan tetapi rumah ini justru memiliki penilaian unik tersendiri lho. Elemen kayu saat ini jarang digunakan sebagai material rumah. Kamu bisa membangun rumah minimalis 2 lantai yang outstanding dengan elemen kayu. Aplikasikan warna-warna netral seperti putih atau krem agar kesan naturalnya tidak hilang. Meskipun berdiri dengan elemen kayu akan tetapi tidak mengurangi keindahan bentuk bangunannya. Tentu saja rumah dengan konsep ini masih jarang ditemukan. Apakah anda ingin mencoba?

4. Rumah 2 Lantai berbentuk Kabin

dazeen.com

UNIK, itulah kata pertama yang akan keluar ketika melihat desain rumah ini bukan? Betul sekali, rumah ini memang memiliki desain yang untik yaitu berbentuk kabin serta elemen yang digunakan juga unik lho. Memiliki desain seperti kabin, rumah 2 lantai ini akan tampak unik di perkotaan. Memanfaatkan material kayu yang dilapisi cat warna merah pada dinding luar, interiornya sendiri mengekspos warna material kayu, sehingga sangat cocok sebagai tempat beristirahat rasa liburan.

5. Rumah Kodasema

Pinterest.com

Di tengah keterbatasan lahan yang ada, rumah mungil  menjadi solusi masyarakat yang menginginkan rumah tapak. Rumah mungil rancangan kelompok desain kolektif asal Estonia, Kodasema, ini layak menjadi rujukan. Desain rumah 2 lantai ini diciptakan oleh firma arsitektur Kodasema. Hanya seluas 25 m², rumah ini memiliki ruangan yang berfungsi layaknya rumah biasa seperti dapur, ruang tamu, kamar mandi, dan tempat tidur. Di lantai 1 terdapat ruang tamu yang terhubung langsung dengan dapur dan kamar mandi dan di lantai 2 terdapat satu tempat tidur yang muat dihuni 2 orang.

6. Rumah dengan Konsep Cottage

Pinterest.com

Jika anda ingin suasana berlibur setiap hari, mungkin rumah ini menjadi salah satu inspirasi yang tepat untuk menyalurkan ide anda ya. Rumah dengan konsep cottage ini sangat menenangkan dan akan membuat anda merasakan liburan setiap hari pastinya. Kesan pertama yang didapatkan dari desain rumah 2 lantai ini adalah rumah yang berbentuk seperti cottage di pinggir pantai. Memanfaatkan kaca untuk sisi depan rumah, intensitas cahaya yang masuk di siang hari dapat tercukupi. Teras depan rumah dapat dijadikan tempat bersantai apabila ada lahan parkir selain teras.

Nah, hayo udah ngiler belum nih sama konsep rumah diatas? Dari desain rumah 2 lantai di atas, mana yang kamu sukai? Perlu kamu ingat, desain rumah yang apik juga harus diimbangi dengan penataan furnitur di dalam rumah sehingga rumah pun nyaman ditinggali. Semoga artikel ini bermanfaat ya dan selamat mencoba :)

 

 

 

invisible hit counter